Tuesday, February 19, 2013

HARI PERTAMA PADA SMK WALANG JAYA



Senen, 17 Pebruari 2013, merupakan hari pertama saya mulai magang di SMK Walang Jaya. Tentu sebagai manusia saya merasa minder dan deg degan pas pertama masuk di sekolah ini. Tapi saya selalu berjiwa besar akan kemampuan yang saya  miliki dan kompetensi yang saya  bawa dari kampusku yaitu Penerapan Pembelajaran Online menggunakan Edmodo dan Pembuatan E-Book. Kedua pokok ini telah menyulap diriku, sehingga saya  lebih berani untuk menempatkan dan menyesuaikan diriku dengan keadaanya disini. Disini saya  diperkenalkan dengan guru guru sekaligus dengan guru pendamping yang kesehariannya mengajar mata pelajaran KKPI(Keterampilan Komputer dan Pengelolaan Informasi). Guru pendampin ini tugasnya adalah memperkenalkan saya dengan guru-guru yang lain, dan mengantarku melihat keadaan sekolahnya. SMK Walang Jaya merupakan Sekolah Swasta yang mempunyai visi misi yang bergitu baik dan memiliki dua jurusan, yaitu jurusan otomotif mesin mobil dan otomotif untuk Honda.  Bangunan SMK ini sangat bagus, dengan banyaknya siswa yang masuk dari tahun ketahun disekolah ini, maka sekolah inipun bisa membangun infrakstruktur sampai dengan tiga lantai. Wow..sungguh sekolah yang sangat bagus.  Setelah saya  diperkenalkan dengan guru-guru yang lain, saya  langsung  ditempatkan di bagian tata usaha untuk membantu pengelolaan informasi yang ada di sekolah ini. Salah satu pengelolaan informasi yang saya  kerjakan adalah  mengecek dan memilih data yang valid untuk bantuan beasiswa miskin. 20 menit kemudian saya  ditugaskan untuk mengajar siswa kelas 3 dengan mata pelajaran KKPI.

Foto Kelas X TSM3
Foto kelas X TKR 3
 
                                    

Betapa senang saya pada saat diberi tugas untuk mengajar salah satu kelas pada sekolah ini, karena secara otomatis saya akan mengajarkan pengenalan dan pemanfaatan edmodo kepada siswa disini. Siswa disini tidak terlalu begitu paham dengan siswa yang mempunyai jurusan khusus komputer pada sekolah SMK-SMK yang lain, karena disini lebih mengutamakan jam produktif yaitu pratek-praktek mesin mobil dan motor. Jadi pada saat saya  mengenalkan Media Sosial Online Edmodo yang fungsinya lebih untuk Pembelajaran Online,Siswa disini sangat senang dan antusias sekali, walaupu pada saat itu saya mengajarkan pada ruang kelas, karena pada saat itu Laboratorium komputer dipakai oleh kelas yang lain. Walaupun sangat terbatas, Alhamdulillah saya  bisa mengajar dengan baik dan tenang. Dan Insya Allah untuk kelas 3 yang saya  ajarkan hari ini mereka cukup memahami dan minggu depan siswa akan mempraktekkan penggunaan edmodo sebagai komunitas class.
SMK Walang Jaya ini memiliki Sistem Manajemen yang sangat bagus, disiplin dan teratur. Dan tidak sedikit saya lihat, bahwa disini juga sudah menggunakan teknologi informasi untuk penggolaan informasi, baik dalam ruang TU, Guru dan Kepala Sekolah.didalam ruang TU sudah terpasang Hotspot sehingga mempercepat dalam pelayanan data dan informasi. Dalam rua gurupun sudah terpasang jaringan internet yang sama dengan ruang TU serta absensi guru-guru sudah menggunakan finger print, yaitu absensi mennggunakan sidik jari. Guru-guru disini sidikit  sangat paham dengan penerapan edmodo sebagai media pembelajaran online, karena sebelumnya mereka sudah pernah menggunakan  media sosial online Moodle, tapi penggunaan Moodle ini belum meluas, baru dilsaya kan untuk khusus guru dan staff, belum diaplikasikan kepada siswa. Jadi pada saat saya  sosialisasi dengan guru serta staff disini, mereka sangat paham dari alur sistem edmodo itu sendiri.
Minggu pertama saya belum bisa mengajarkan guru-guru Pembuatan Buku Digital, karena guru-guru disini lagi sibuk dengan Ujian Praktek Siswa untuk persiapan Ujian Akhir Nasional(UAN). Seteleh saya konfirmasi pada bagian administrasi dan kurikulum, insya Allah minggu kedua dan ketiga akan di buatkan jadwal pelatihan pembuatan E-Book (buku digital) menggunakan aplikasi Calibre dan Sigil. Begitupun juga untuk siswa, untuk sementara saya hanya mengajar pada ruang kelas tentang pengenalan dan pemanfaat Edmodo, karena pada Laboratorium Komputer belum terkoneksi dengan jaringan komputer. Insya Allah minggu kedua saya dan bagian Teknisi Laboratorium akan melsaya kan instalasi jaringan pada lab.komputer.
Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment